Ambulance For Palestine Siap Beroperasi!
Oleh Tim Media YAI | Selasa, 15 Juni 2021 17:03 WIB | 910 Views
AMBULANCE FOR PALESTINE SIAP BEROPERASI!
Alhamdulilaah pada Hari Jum’at, 11 Juni 2021, Ambulance ACT bekerjasama dengan Energy of Al-Aqsha sudah mulai dipersiapkan untuk dapat segera beroperasi.
Persiapan yang dilakukan diantaranya penambahan alat-alat kebutuhan ambulance pada rak-rak yang ada dan juga test drive yang dilakukan oleh tim relawan Ambulance ACT di areal klinik ACT di North Gaza.
Ambulance ini dapat bekerja hingga 18 jam per hari nya dengan mengangkut hingga maksimal 35 pasien per hari atau sekitar 1.050 pasien per bulannya, baik itu pengantaran dari/ke klinik ACT ataupun rumah sakit yang ada di Gaza dengan service yang gratis untuk semua pasien.
Terimakasih kami ucapkan kepada para donatur yang telah mendonasikan harta terbaiknya, hingga menjadi jalan terwujudnya harapan kami memiliki ambulance yang insyaa allah menjadi wasilah banyak kebaikan..
Semoga Allah membalas kebaikan orang-orang yang terlibat dalam program ini dengan sebaik-baik balasan dari-Nya..
“Dia adalah sebaik-baik Pemberi pahala dan sebaik-baik Pemberi balasan.” (QS. Al-Kahfi : 44)
Silaturahim Antar Pengurus YAI Cabang Korwil 7 bersama YAI Pusat
Senin, 14 Juni 2021 19:11 WIB
Alhamdulillaah pada Hari Sabtu, 12 Juni 2021 telah dilaksanakan silaturahim antar pengurus Yayasan Abulyatama Indonesia (YAI) Cabang yang berada di Korwil 7 bersama YAI Pusat.
RAKORNAS HO 2021
Minggu, 13 Juni 2021 20:10 WIB
Alhamdulillah telah dilaksanakan RAKORNAS (Rapat Koordinasi Huffazh Online) pada HariJum`at - Minggu, 11-13 Juni 2021, yang bertempat di Hotel Sari Ater - Ciater, Subang.
Kunjungan YAI Cabang Karawang ke YAI Pusat
Sabtu, 12 Juni 2021 20:15 WIB
Allhamdulillaah pada hari Kamis, 3 Juni 2021 YAI Cabang Karawang berkunjung ke kantor pusat Yayasan Abulyatama Indonesia dalam rangka silaturahim dan pembinaan internal.
Qurban Peradaban 1442H
Sabtu, 12 Juni 2021 13:40 WIB
Membeli hewan Qurban membuat kita memiliki kendaraan yang akan mengantar kita ke surga.. InsyaaAllaah..